Raih Juara I SMPN 4 Kota Bima Dalam Lomba Perpustakaan dan Arsip Tingkat Kota Bima.
Cari Berita

Advertisement

Masukkan iklan banner 970 X 90px di sini

Raih Juara I SMPN 4 Kota Bima Dalam Lomba Perpustakaan dan Arsip Tingkat Kota Bima.

BIMABANGKIT
Jumat, 28 Agustus 2020

Foto : Kadis Perpustakaan dan Arsip Kota Bima, Drs. H. Mahfud, M. Pd, Selesai Menyerahkan Hadiah dan Tropi Kepada Kepsek SMPN 4 Kota Bima, Ida Asriaty Nur, S. Pd.

Kota Bima, Media Info Bima Online - Segala upaya untuk kemajuan pendidikan di Kota Bima tercinta adalah dengan  karya. Salah satu karya SMPN 4 Kota Bima di  tahun 2020 di masa pandemi covid ini mampu meraih juara I lomba Perpustakaan Tingkat Kota Bima.
"Semoga bonus ini semakin memotivasi Tim SMPN 4 Kota Bima Bersatu (Berprestasi, Empati, Religius, Santun, Aktif, Terampil dan Ulet )". Tutur Kepsek Ida Asriaty Nur S.Pd, Jum'at (27/08).
Kepsek mengatakan bahwa penghargaan yang diterima SMPN 4 ini sebagai pengembangan perpustakaan dan pada hakikatnya merupakan buah kerja sama dari  segenap keluarga besar SMPN 4 Kota Bima.
“Berharap, semoga penghargaan ini akan semakin memberikan motivasi kepada SMPN 4 untuk menata perpustakaan semakin lebih baik lagi  sehingga siswa makin sering mengunjungi perpustakaan dengan demikian budaya membaca dan menulis  makin tinggi dan ini sangat mendukung program literasi sekolah.”tandasnya.
Kepsek juga menambahkan selain meraih juara perpustakaan, sekolah ini juga meraih juara IV lomba puisi tingkat Kota Bima serta juara ke 13 lomba wajah bahasa sekolah se - NTB. Ujarnya. (Usman).