Jumat Keliling, Cara Kapolres Bima Kota Dekat Dengan Rakyat
Cari Berita

Advertisement

Masukkan iklan banner 970 X 90px di sini

Jumat Keliling, Cara Kapolres Bima Kota Dekat Dengan Rakyat

BIMABANGKIT
Jumat, 11 Januari 2019


Kota Bima, Lensa Post- Kapolres Bima Kota AKBP Erwin Ardiansyah, S.IK, MH didampingi Wakapolres Kompol Yusuf Tauziri, S.IK dan Pejabat Utama Polres Bima Kota melaksanakan giat Jumat Keliling, kali ini sasaran yang dituju Mesjid Al Ihlas Kelurahan Rabangodu Utara Kecamatan Raba Kota Bima, Jumat (11/1/2019). Kunjungan jumat keliling orang nomor satu dijajaran Kepolisian Resort Bima Kota ini adalah yang kedua kali setelah beberapa waktu lalu melaksanakan kunjungan di Mesjid Al Huda Lingkungan Karara Kelurahan Monggonao. 

Usai melaksanakan Jumatan bersama, beberapa pesan penting menjadi agenda kunjungan tersebut sebagai atensi untuk disampaikan Kapolres kepada masyarakat, diantaranya tentang gangguan Kamtibmas jelang Pemilihan Presiden (Pilpres) dan Pemilihan Legislatif (Pileg). Pada kesempatan tersebut Kapolres Bima Kota mengajak semua masyarakat untuk sama-sama menjaga stabilitas kamtibmas yang selama ini sudah aman dan kondusif. Kapolres mengingatkan pada 17 April 2019 mendatang akan dihelat pesta demokrasi Pilpres dan Pileg. Sebab itu menurutnya, ada beberapa indikator suksesnya pemilu yakni tingkat partisipasi masyarakat tinggi, proses tahapan berjalan lancar, dan situasi aman serta kondusif. 

Secara gamblang Kapolres yang baru menjabat di Kota Bima ini menyampaikan agar masyarakat tidak takut untuk menyampaikan hal-hal yang dapat menimbulkan konflik ataupun gangguan kamtibmas yang terjadi di tengah-tengah masyarakat. “Kita tidak bisa aktifitas apabila situasi tidak kondusif. Peran masyarakat dan Polri lah agar terciptanya situasi yang kondusif. Menurut Kapolres Ada 3 hal yang dapat menyebabkan perpecahan di dalam Bangsa ini yaitu Penyebaran berita Hoax, Penyalahgunaan Narkoba, dan Radikalisme dan Intoleran,” Ucap AKBP Erwin. Kegiatan safari Jum’at keliling ini sudah menjadi agenda rutin Kapolres, disetiap kesempatan akan menyempatkan diri untuk menyampaikan himbauan dan pesan-pesan kamtibmas. “Selain itu juga dengan adanya kegiatan safari Jum’at keliling ini bisa menjalin tali silaturahmi dan kekeluargaan antara Personel Polri dengan masyarakat”, Terang Kapolres. (TIM LENSA POST)